Senin, 19 Desember 2016

PENGERTIAN PAMFLET

Titania Faudi Afifah | 15.03 |
Selamat pagi kawan-kawan mahasiswa , saya disinis sebagai mahasiswa POLITEKNIK NEGERI LAMPUNG program studi D3 MANAJEMEN INFORMATIKA akan memberi sekilas materi tentang PENGERTIAN PAMFLET


Pengertian Pamflet Pamflet adalah sebuah tulisan yang berisi tentang suatu informasi yang terdiri dari tulisan termasuk gambar didalamnya yang umumnya dibuat pada selebaran dan tidak dijilid atau dibukukan.
Didalam pamflet sendiri penggunaan gambar tidak wajib disertakan, gambar hanya dijadikan tambahan untuk lebih menarik minat orang-orang dengan pamflet yang diberikan.

Pamflet umumnya digunakan sebagai media promosi bagi beberapa perusahaan untuk memperkenalkan produknya ke masyarakat. Banyak yang menggunakannya sebagai sarana promosi karena selain menghemat pengeluaran juga mudah dibuat, hanya memerlukan keterampilan berbahasa yang baik serta menarik.

Tujuan dari pamflet sendiri berbeda-beda antara satu dengan yang lainnya, tergantung pamflet jenis apa yang dibuat. Misalnya Pamflet tentang promosi, maka memiliki tujuan untuk memberikan informasi mengenaiproduk, berbeda dengan pamflet tentang agama, biasanya berisi tentang ilmu-ilmu agam.

Ciri-Ciri Pamflet Pamflet memiliki beberapa ciri yaitu sebagai berikut: Menggunakan bahasa yang singkat, padat dan jelas Bersifat persuasif, artinya berisi ajakan untuk membeli produk atau mentaati sesuaut Ditulis dengan jelas supaya mudah dibaca Hal-hal yang disampaikan biasanya mengenai hal-hal baru atau terupdate. Nah itu dia ciri-ciri pamflet, selanjutnya kita lihat pembagian pamflet itu sendiri.

Berikut ini beberapa jenis pamflet: Pamflet Politik, berisi mengenai hal-hal yang berbau politik seperti ajakan untuk memilih calon-calon pemimpin dan lainnya. Pamflet Pendidikan, berisi tentang informasi-informasi yang berhubungan dengan dunia pendidikan seperti contohnya acara seminar, lomba-lomba akademik dan lainnya. Pamflet Niaga, berisi mengenai informasi mengenai produk-produk, disertai dengan kalimat ajakan untuk membeli produk tersebut. Pamflet kegiatan, berisi tentang berbagai acara atau kegiatan seperti misalnya seminar, pentas seni dan lainnya. Berikut beberapa contoh pamflet yang saya buat :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar